Tepat pada hari Ahad, 24 November 2019 perwakilan tim dari Fakultas Kedokteran Universitas Ahmad Dahlan (FK UAD) terdiri atas 6 orang perwakilan Mahasiswa dan di dampingi oleh 2 Dokter  yaitu dr. Barkah Djaka Purwanto, Sp.PD-KGH, FINASIM dan dr. Muhammad Agita Hutomo, MMR melakukan kegiatan Pengabdian Masyarakat di Masjid As-Salam Sorowajan Yogyakarta. Pengabdian ini dilakukan setiap Ahad Pon setelah agenda pengajian rutin di masjid As-Salam selesai.  pada pertemuan pertama kali ini penyuluhan kesehatan bertemakan tentang Pentingnya Hidup Sehat yang disampaikan oleh dr. Muh. Agita Hutomo, MMR dan Mengenal Ginjal yang disampaikan oleh dr. Barkah Djaka Purwanto, Sp.PD-KGH, FINASIM.

 

Rangkaian kegiatan pengabdian adalah berupa penyuluhan atau Edukasi tentang kesehatan, pemeriksaan dan pengobatan gratis dimana berdasarkan ketiga rangkaian kegiatan yang diajukan oleh Masjid As-Salam Yogyakarta maka, FK UAD mengajak kolaborasi bersama dengan Fakultas Farmasi dan Fakultas Kesehatan Masyarakat UAD.

Antusias warga sangat baik dalam merespon seluruh rangkaian kegiatan yang dilakukan.

“Alhamdulilah rangkaian acara penyuluhan, pemeriksaan dan pengobatan gratis di Masjid As-Salam berjalan dengan lancar, meriah dan sukses” ucap Dr. H. Hamim Ilyas, M.Ag selaku takmir Masjid As-Salam Yogyakarta. (/IP)