Stadium General DAD IMM FK UAD 2025: Mewujudkan Kader Berintegritas Sejak Dini
Jumat, 16 Mei 2025, bertempat di Amphiteater B Gedung Fakultas Kedokteran UAD, Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Kedokteran (PK IMM FK) UAD menggelar Stadium General Darul Arqam Dasar (DAD). Kegiatan ini menjadi pembuka dari serangkaian agenda DAD IMM FK UAD tahun 2025 yang diadakan selama 3 hari, terhitung dari 16 Mei hingga 18 mei 2025. DAD IMM merupakan kegiatan perkaderan awal yang diselenggarakan oleh IMM untuk calon kader.
“DAD adalah gerbang awal untuk memilih kader-kader IMM yang berkualitas,” ungkap Swyna Ayu Prameswari selaku ketua panitia DAD PK IMM FK UAD 2025. “DAD juga diharapkan tidak hanya menciptakan kader yang pintar ilmu, tetapi juga pintar secara iman dan akhlak.”
Sejalan dengan tujuan DAD yang hendak mencetak kader organisasi, stadium general ini pun mengangkat tema “Aktif di Permukaan, Kosong di Dalam: Mewujudkan Kader Berintegritas Sejak Dini.” Tema yang dipilih ini dirasa sangat cocok dengan kehidupan mahasiswa.
Dokumentasi: IMM FK UAD
Stadium general kali ini cukup istimewa karena mengundang Dr. Norma Sari, S.H., M.Hum, selaku wakil rektor bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Universitas Ahmad Dahlan. Tak hanya itu, beliau juga merupakan Ketua Umum Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah Periode 2012-2016. Pengalaman beliau yang sangat luar biasa tersebut tentu dapat memberikan inspirasi bagi para kader komisariat IMM FK UAD.
Penyampaian materi beliau menekankan pentingnya mengikuti organisasi. Pencapaian karirnya yang luar biasa tersebut tidak lepas dari peran organisasi yang pernah diikutinya dulu, yaitu IMM.
Mengutip dari kalimat yang disampaikan beliau, “Softskill merupakan salah satu modal kita dalam menghadapi dunia luar (dunia kerja). Softskill yang bagus salah satunya dilatih dari mengikuti kegiatan organisasi. Upscaling your softskill sehingga bisa dipakai untuk di masa depan nanti.” (Shl)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!